“Setoran beliau saya yang bikin, saya yang bikin rekening gabungan Jokowi-Ahok itu saya yang bikin di cabang Mandiri di Mid Plaza. Kalau mau lihat ada, saya yang bikin dan setoran pertama satu miliar itu dari saya karena beliau bilang beliau tidak ada uang. Dan seterusnya dan seterusnya sampai dia menang,” ungkap Hashim.
Begitulah penuturan Hashim dalam rekaman video tersebut mengenai peran ia dan kakaknya Prabowo dalam pencalonan Jokowi-Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2012.

Jokowi-Ahok yang kala itu diusung Partai Gerindra dan PDI Perjuangan berhasil mengalahkan calon petahana Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli yang diusung Partai Demokrat dan enam partai lainnya. Meski begitu, kemenangan Jokowi dari petahana harus dilalui hingga dua putaran.
Jokowi-Ahok menang dengan selisih 351.315 suara dari Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli. Dari total 4.592.945 suara sah, Jokowi meraih 2.472.130 suara atau sekitar 53, 82 persen. Sedangkan Fauzi Bowo mengantongi 2.120.815 suara atau 46,18 persen.

Sumber: Suara.com