PAYAKUMBUH, (dekadepos.com)
Sebagai abdi polisi yang mampu mengayomi dan melindungi masyarakat, serta berhasil dan berprestasi dalam menjalankan kinerjanya sebagai Bhabinkamtimas, Bhabinkamtibmas Polsek Payakumbuh, Ajun Inspetur Polisi Dua Erismon, pantas mendapat apresiasi dari Kapolres Payakumbuh.

Betapa tidak, selama menjabat Bhabinkamtibmas di Polsek Payakumbuh, Kecamatan Payakumbuh, Kabupaten Limapuluh Kota, yang masuk wilayah hukum Polres Payakumbuh, Aipda Erismon dinilai berhasil menjalankan tugasnya sebagai Bhabinkamtibas terbaik dijajaran Polres Payakumbuh.
Atas prestasi tersebut, pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 72 di Mapolres Payakumbuh, Rabu (11/7) Aipda Erismon mendapat Piagam Penghargaan sebagai Bhabinkamtibmas terbaik dari Kapolres Payakumbuh, AKBP Endrasetiawan Setyowibowo.

Piagam penghargaan dari Kapolres Payakumbuh tersebut, diserahkan Walikota Payakumbuh Riza Falepi yang hadir dalam upacara HUT Bhayangkara ke 72 itu.

Kapolres Payakumbuh, AKBP Endrasetiawan Setyowibowo dalam pidatonya menyebutkan bahwa, pemberian piagam penghargaan kepada Bhabinkamtibmas Aipda Erismon, karena dia dinilai punya dedikasi dalam pengabdiannya kepada masyarakat.
“ Piagam penghargaan ini diberikan pimpinan, atas keberhasilan dan prestasi kinerja sebagai Bhabinkamtibmas terbanyak menyelesaikan problem solving serta peran aktif terbentuknya situasi kamtibmas dan membuat laporan tentang penyimpan memiliki narkotika golongan I jenis ganja,” ungkap Kapolres Payakumbuh, AKBP Endrasetiawan Setyowibowo.Terpisah, Bhabinkamtibmas Aipda Erismon ketika diwawancarai awak media usai menerima Piagam Penghargaan itu menyebutkan bahwa, selama tahun 2017 pihaknya mampu menyelesaikan sebanyak 15 perkara. Sedangkan tahun 2018 sebanyak 5 perkara. Prestasi lainnya Bhabinkamtibmas Aipda Erismon berhasil melakukan penangkapan terhadap tersangka ganja di wilayah hukumnya.
Giat di Nagari Binaan
Lebih jauh diakui Bhabinkamtibmas Aipda Erismon, sebagai aparat yang bertugas melakukan pembinaan dan pengayoman dan melindungi masyarakat, utamanya kepada masyarakat yang ada di nagari yang menjadi binaannya yakni Nagari Taeh Baruah dan Nagari Taeh Bukik, Kecamatan Payakumbuh, Kabupaten Limapuluh Kota, Bhabinkamtibmas Aipda Erismon menyakui sering melakukan giat ke tengah masyarakat.
“ Salah satu giat tersebut adalah rutin melakukan Patroli Nagari diikuti oleh Walinagari, para Kepala Jorong, para Linmas serta Babinsa,” ungkap Aipda Erismon.
Dkatakannhya, sebelum kegiatan patroli dilaksanakan dilakukan arahan oleh Bhabinkamtibmas kepada anggota Linmas yang terlibat patroli tentang cara bertindak serta sasaran Patroli yaitu tempat-tempat gelap dan sepi yang dinilai rawan tindak pidana Narkoba ataupun asusila, baik di lingkungan sekolah maupun disudut-sudut Jorong, dan juga mendatangi kedai-kedai yang ramai pengunjungnya serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas untuk sama menjaga keamanan di Nagari serta jangan sampai ada permainan judi dalam bentuk apapun. (edw)