Limapuluh Kota, Dekadepos.com
Kepala Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat, R. Andika Dwi Prasetyo memimpin proses Serah Terima Jabatan (SERTIJAB) Kepala Lembaga Permasyarakatan (KALAPAS) Kelas III Suliki dari Irdiansyah Rana kepada Kamesworo yang sebelumnya bertugas di LAPAS II A Karawang – Jawa Barat sebagai Kasi Binadik.





SERTIJAB tersebut digelar Rabu siang 9 November 2022 di halaman LAPAS Suliki Kecamatan Suliki Kabupaten Limapuluh Kota. Selain Andika, juga Hadits Kepala Divisi Permasyarakatan, M. Ali Syeh Bana serta Kepala UPT se-Sumatera Barat, Kacabjari Suliki, Camat, Ketua PN Tanjung Pati, Kapolsek Suliki, Kapolsek Luhak dan lainnya.



Irdiansyah sebelumnya telah bertugas di LAPAS Suliki selama 2 tahun 9 bulan, pria asal Lampung itu di promosi di jabatan baru sebagai Kepala Satuan Pengamanan Lembaga Permasyarakatan (KPLP) LAPAS Kelas I Palembang Sumatera Selatan.


Saat memberikan sambutan, Irdiansyah menyebutkan bahwa merasa bangga pernah bertugas di Kabupaten Limapuluh Kota, khususnya di Lapas Suliki. Sebab LAPAS Suliki tidak bisa dilupakan, karena SK sebagai KALAPAS ia terima tengah malam.
” Saya tidak bisa melupakan LAPAS Suliki, sekian lama bertugas disini dengan suasana kekeluargaan. Saya menerima SK sebagai KALAPAS Suliki tengah malam,” ucapnya.


Ia berpesan kepada jajaran LAPAS yang dahulu pernah ia pimpin, kalau mau maju, kita harus berubah. Selama nyawa dibadan kita bisa berubah.

” Saya sampaikan kepada anggota, kita harus berprestasi Internasional. Setelah saya jalani, saya betah disini. 10 tahun saya mau disini, tapi kalau disini tentu saya tidak naik-naik.” Tutupnya.


Sementara Kamesworo yang dipercaya menggantikan Irdiansyah Rana sebelumnya bertugas di Karawang Provinsi Jawa Barat. Saat memberikan sambutan ia menyebutkan bahwa berharap dukungan semua pihak juga diberikan kepadanya, sama seperti diberikan kepada KALAPAS sebelumnya.
” Iya, tentu saya tidak bisa bekerja sendiri, saya butuh dukungan semua pihak untuk mengemban amanah sebagai KALAPAS, saya harapkan dukungan semua pihak, terutama jajaran Lapas Suliki,” ucapnya.
Ia juga menambahkan, jabatan yang ia emban sebagai KALAPAS adalah amanah sekaligus tantangan, inovasi yang sudah akan dilanjutkan untuk menjadikan LAPAS Suliki lebih baik.
” ini adalah amanah, apa yang sudah baik selama ini akan kita teruskan untuk menjadikam LAPAS Suliki lebih baik kedepannya.” Ucapnya.
Kepala Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Barat, R. Andika Dwi Prasetyo mengucapkan terima kasih kepada Irdiansyah yang selama ini menjalankan tugas sebagai KALAPAS dengan baik. Bahkan pada tahun lalu, LAPAS Suliki mendapatkan peringkat I terbaik dari Kementerian Hukum dan HAM RI dalam pengelolaan makan dan minum warga binaan.
” Selamat kepada Irdiansyah, terimakasih yang sudah mendedikasikan diri dengan baik. Kinerja baik, 2021 LAPAS Suliki dapat peringkat dari Menteri sebagai pengelolaan keuangan,” ucapnya.
Sementara kepada Kamesworo Ia mengucapkan selamat datang dan bergabung, ia diminta untuk menyiapkan mental dan fisik dalam menjalankan tugas.
” Selamat datang dan bergabung, siapkan mental dan fisik dalam menjalankan tugas. Dedikasikan diri dengan baik. LAPAS Suliki bisa dijadikan starting point’ untuk lebih sukses kedepannya” Tutupnya. (Edw)