KPU Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penyempurnaan DPTHP-1 dan Penetapan DPTHP-2

Payakumbuh, Dekadepos.com

Pasca Rapat Pencermatan/Sinkronisasi DPT-HP 1 di ruang pertemuan salah satu Resto di Kawasan Koto Tangah Kecamatan Payakumbuh Barat, Sabtu siang 10 November 2018 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Payakumbuh menggelar Rapat at Pleno Terbuka Rekapitulasi Penyempurnaan DPTHP-1 dan Penetapan DPTHP-2 di Salah satu ruang pertemuan Hotel di Kawasan Nan Kodok Kecamatan Payakumbuh Utara pada Senin 12 November 2018. Kegiatan tersebut juga dihadiri Forkopimda, Pengurus Parpol di Payakumbuh serta PPK se Kota Payakumbuh.

Ketua KPU, Heidi Mursal membuka secara resmi kegiatan Rapat Pleno tersebut.

Baca juga : http://www.dekadepos.com/2018/11/10/kpu-ajak-masyarakat-payakumbuh-cermati-dpt-hp-1/

Usai pembukaan Pleno, Netti Payoka Komisioner KPU Kota Payakumbuh membacakan hasil Pleno masing-masing Kecamatan di Kota Payakumbuh terkait penyempurnaan DPTHP-1 yang akan ditetapkan menjadi DPTHP-2.

Berikut Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan-1 yang telah diplenokan di masing-masing Kecamatan:

1. Kecamatan Payakumbuh Barat 34.182
2. Kecamatan Payakumbuh Utara 20.610
3. Kecamatan Payakumbuh Timur 17.914
4. Kecamatan Lampasi Tigo Nagari 7.041
5. Kecamatan Payakumbuh Selatan 7.533

Namun Penetapan DPTHP-2 batal dilakukan dan diundur esok hari karena Sistim Data Pemilh (Sidalih) yang menjadi dasar/acuan penetapan mengalami gangguan. (Edw).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *