Batusangkar, dekadepos.com
Jumlah kasus konfirmasi positif Covid di Tanah Datar Luhak Nan Tuo terlihat melandai dengan kasus konfirmasi sejak Sabtu (20/2) s.d Senin (22/2) tercatat 5 kasus.
Hari senin (22/2) 2 tambahan kasus konfirmasi, kata Kabag humas kantor bupati Drs Yusrizal melalui kasubag Muharwan kepada awak media di Batusangkar, dengan rincian,
- Laki-laki 61 tahun, alamat Jorong Koto Panjang Nagari Sungai Tarab Kec. Sungai Tarab, pekerjaan Pensiunan
- Perempuan 41 tahun, alamat Jorong Kampung Tangah Nagari Pagaruyung Kecamatan Tanjung Emas, pekerjaan Guru Paud. Sembuh dinyatakan nihil.
Sedangkan kasus konfirmasi, Minggu(21/2) nihil dan 8 pasien dinyatakan sembuh serta 3 kasus konfirmasi terpantau, Sabtu (20/2) dengan 5 pasien dinyatakan sembuh.
Kemudian, Tiga warga terpapar covid pada Sabtu (20/2) adalah,
- Laki-laki 29 tahun, Guru, Jorong Baru Nagari Pitalah Kecamatan Batipuh
- Perempuan 28 tahun, Ibu Rumah Tangga, Jorong Kandang Melabung Nagari Lawang Mandahiling Kecamatan Salimpaung
- Perempuan 4 tahu, Belum Bekerja, Nagari Koto Baru Kecamatan X Koto. Dan 5 pasien dinyatakan sembuh.
Munculnya 2 kasus konfirmasi, Senin(22/2),maka akumulasi kasus konfirmasi berjumlah 1.204 orang yang mana 1 orang dirawat di RSU Bunda BMC Padang, 5 orang dirawat di RSUP M Djamil Padang, 1 orang dirawat di RS Rasidin, 4 orang dirawat di RSAM Bukittinggi, 3 orang dirawat di RS Ibnu Sina Padang Panjang, 1 orang dirawat di RSUD Padang Panjang.
Seterusnya, 2 orang dirawat di RSUD Hanafiah Batusangkar, 2 orang dirawat di RS Ibnu Sina Bukittinggi, 0 orang dirawat di RS Unand, 2 orang isolasi RSUD Padang Panjang, 1 orang dirawat RSUD Adnan WD Payakumbuh, 95 orang isolasi mandiri, 1.048 dinyatakan sembuh, 40 orang meninggal dunia , suspek 18 orang, 3 orang Probable. (hatiar)